Pasukan Khusus STMKG

pasukankhusus

Pelantikan Pasukan Khusus Ashgaraksa Bumantara

Senin, 2 Desember 2024 – Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) mengadakan Upacara Awal Bulan dan Pelantikan Anggota Pasukan Khusus Angkatan 18 (Pasukan Khusus Ashgaraksa Bumantara). Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Apel STMKG dan dihadiri oleh Darwin Harahap sebagai Inspektur Upacara, jajaran Pembina STMKG, serta Taruna/i STMKG.

Dalam sambutannya, Darwin mengingatkan kembali kepada Taruna/i STMKG bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan Ujian Akhir Semester (UAS), sehingga mereka diharapkan dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi ujian tersebut. Selanjutnya, Darwin menegaskan pentingnya menjaga diri dari pergaulan di luar, serta menghindari hal-hal berbahaya yang dapat mendatangkan maksiat atau bahaya.

Untuk menjaga kekhidmatan upacara, acara ditutup dengan prosedur yang sesuai dan dilanjutkan dengan acara tambahan.

Prosesi pelantikan Pasukan Khusus Ashgaraksa Bumantara dilaksanakan dengan penuh khidmat. Pasukan Khusus Ashgaraksa Bumantara terdiri dari 10 orang terbaik dari Angkatan yang terpilih berdasarkan bidangnya masing-masing. Pasukan Khusus Ashgaraksa Bumantara menampilkan gerakan LBB (Latihan Baris Berbaris), variasi, dan formasi. Gerakan LBB yang cepat menggambarkan kesigapan dan kecekatan Pasukan Khusus dalam menjalankan tugasnya. Setiap gerakan dilakukan secara tegas dan patah, menegaskan bahwa Pasukan Khusus adalah organisasi yang tidak ragu dalam menjalankan tugasnya. Keselarasan gerakan yang ditunjukkan oleh masing-masing anggota merupakan bentuk dari kesatuan hati.

Formasi bunga yang mekar menggambarkan kesabaran anggota Pasukan Khusus yang berkembang secara bertahap, sabar, dan diam, hingga akhirnya menghasilkan keindahan. Selain itu, bunga juga mengibaratkan bahwa anggota Pasukan Khusus tidak membawa hal-hal buruk. “Sekalipun bunga dihancurkan, ia akan tetap memberikan harum.” Penampilan ditutup dengan pose menembak ke depan.

penulis
Dhanu Prakoso

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi Kami
Layanan Seremonial
Scan the code
Layanan Seremonial
Selamat datang di Website Pasukan Khusus STMKG!
Hubungi kami untuk layanan seremonial seperti angkat peti jenazah dan pedang pora (coming soon)